5 Film Tentang Perjalanan Waktu yang Wajib Ditonton #2


Temukan petualangan yang seru lewat 5 film tentang time travel ini, dijamin pengen ikutan!



AldTechnology - Waktu adalah sesuatu yang nggak bisa diperlambat, dihentikan bahkan diputar ulang. Waktu terus berjalan dan masa sekarang pasti bakal menjadi masa lalu. Mungkin dengan kemampuan menjelajahi masa lalu seperti yang ada di film tentang time travel ini, bisa sedikit membenahi apa yang salah di masa lalu.

Tapi di daftar film tentang time travel ini juga memunculkan adanya konflik dan misteri baru yang perlu dipecahkan. Hal ini yang membuat banyak orang menyukai menonton film dengan tema perjalanan waktu.

Daftar Film Tentang Time Travel Yang Wajib Ditonton


1. The Looper (2012) 

Hasil gambar untuk the looper
Film The Looper adalah salah satu satu daftar film tentang time travel yang mengangkat kisah tentang sekelompok agen khusus yang harus mengeksekusi berbagai orang atau makhluk misterius yang datang dari masa depan.

Agen rahasia yang diberi nama Looper ini nggak diberi keterangan yang jelas tentang siapa yang harus mereka eksekusi dan mengapa target mereka ini harus mereka eksekusi. Yang pasti Looper nggak boleh sampai melewatkan targetnya.

2. Edge of Tomorrow (2014) 

Hasil gambar untuk edge of tomorrow blue blood

Film tentang time travel lainnya yang bisa juga kamu jadikan referensi adalah film berjudul Edge of Tomorrow. Jadi ceritanya, ada sebuah senjata khusus yang diciptakan buat memburu dan membasmi para alien yang di masa depan bakal menguasai bumi.

Salah seorang prajurit bernama Cage ditugaskan buat terjun ke peperangan padahal ia nggak ada kemampuan khusus jadi ia meninggal dalam hitungan menit. Tapi anehnya, ia bisa kembali terbangun tepat sebelum kematiannya. Jadi Cage selalu mengulang waktu di setiap kali ia meninggal.


3. The Butterfly Effect (2004)

 Hasil gambar untuk the butterfly effect scene

Film tentang time travel terbaik The Butterfly Effect (2004) menceritakan tentang Evan Treborn, seorang pemuda yang seringkali kehilangan kesadaran dan bahkan ingatan di watu-waktu tertentu dan nggak diduga. Ia nggak bisa menebak kapan hal itu terjadi dan apa yang ia lakukan waktu ia hilang kesadaran.

Buat menghilangkan rasa penasaran, ia selalu menulis semua kegiatannya dalam sebuah buku catatan dan seiring berjalannya waktu ia nggak pernah hilang ingatan lagi. Satu hal yang aneh adalah ketika ia melihat buku catatan ini, ia bisa kembali ke masa lalu.


4. X-Men: Days of Future Past (2014) 

Hasil gambar untuk x men the days of future past

Film tentang time travel terbaik yang terakhir yang cukup terkenal adalah X-Men: Days of Future Past. Sentinel adalah sebuah robot di masa depan yang bisa dengan mudah beradaptasi dengan berbagai kondisi dan serangan dari mutan-mutan yang lain.

Kehadiran Sentinel ini hampir memusnahkan para mutan dan mereka yang membantu mutan. Untungnya X-Men mempunyai mutan yang bisa kembali ke masa lalu dan mencegah kesuksesan Sentinel yang berbahaya bagi dunia. Mampukah Wolverine menyelamatkan semua mutan?




 5. Predestination (2014) 

Hasil gambar untuk predestination

Predestination adalah satu dari daftar film tentang time travel yang menggunakan mesin waktu buat mencegah segala bentuk kejahatan persis sebelum kejadian itu terjadi. Ada juga agen khusus yang dipilih buat menjelajahi waktu biar mereka bisa menangkap para penjahat.

Sayangnya ada juga penjahat yang bisa memanipulasi waktu yang pastinya jadi incaran para agen khusus. Nah, sang agen malah memutuskan buat ketemu dengan seorang pria yang misterius yang dulunya adalah seorang wanita.



4 Komentar untuk "5 Film Tentang Perjalanan Waktu yang Wajib Ditonton #2"

- Mohon Berkomentar Dengan Wajar
- Dilarang Menyertakan Link Aktif Maupun Tidak Aktif
- Dilarang Berkomentar Dengan Unsur Pornografi, Sara, Promosi Dan Hal-Hal Yang Bertentangan Dengan Hukum Yang Berlaku


Jika ada hal-hal yang tidak pantas atau bertentangan, Saya selaku pengurus Blog ini tidak segan segan menghapus Komentar Anda.
Terima Kasih!!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel